Biografi
Indra Nurdianto, lahir di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Alumnus S1 Jurusan Sastra Indonesia Universitas Negeri Malang (UM) tahun 2014 dan S2 Pendidikan Bahasa Indonesia Universitas Islam Malang (UNISMA) tahun 2020 ini kerap memperoleh beasiswa belajar atau studi. Diantaranya, beasiswa Peningkatan Potensi Akademik (PPA) di UM tahun 2011—2013 dan juga beasiswa kuliah S2 di UNISMA tahun 2018. Pernah didapuk sebagai lulusan terbaik program pascasarjana (S2) tingkat universitas dengan IPK 4.00 tahun 2020 sekaligus guru mapel UNBK peraih nilai 100 Tahun Ajaran 2018/2019.
Kini, ia berstatus sebagai guru di MA Almaarif Singosari Malang (2014 - sekarang) dan wakil kepala SDI Nurul Jadid Singosari (2018 - sekarang). Selain aktif berkecimpung dalam organisasi di bidang keagamaan maupun sosial kemasyarakatan, ia juga gemar terjun di dunia tulis-menulis, seperti penulis blog pada laman indranurdianto.gurusiana.id, pembina ekstrakurikuler Jurnalistik (HSP) sekaligus kontributor tulisan pada website MA Almaarif Singosari.
Selain itu, ia juga pernah menulis beberapa artikel yang telah dimuat di Buletin Al-Huda Pondok Gading Malang yang berjudul “Meraih Ampunan di Malam Seribu Bulan” (2016), “Penuhi Hari dengan Berbuat Kebaikan” (2017), “Tradisi Bersilaturahmi di Bulan Nan Fitri” (2016), “Membiasakan Diri Berkata Baik dan Bermanfaat” (2020). Ia juga menulis opini yang berjudul "Utamakan Bahasa Indonesia" (koran malangposcomedia 2022) dan "Guru Pembelajar, Bahagia Mengajar" (koran malangposcomedia 2023).
Ia pun menulis sebuah buku antologi bersama yang berjudul “Mengenang Kyai Tholhah (Kalamtursina, 2019)”, “Guru SAE Antologi Pemikiran Pendidikan (Beta Aksara, 2021)”, “Mbah Komari Guruku Pahlawanku (SSC Press, 2021)”, "Telaga Kasih Gus Beh" (Kalamtursina, 2021), "EMBRANCE (MPM, 2023), "Kisah Inspiratif Guru" (Karya Guru Merdeka, 2023), "Rima Cinta" (Karya Guru Merdeka, 2024), dan "Mata Istimewa Sang Guru" (GIL, 2024). Pengalaman menulis ia dapatkan ketika menjadi Pemimpin Redaksi (Pemred) Majalah El-Fath Ponpes Miftahul Huda Gading dan Pimpinan Umum buletin Jum'at Al-Huda, Lembaga Penerbitan Pondok Pesantren Miftahul Huda (LP3MH).
Penulis bisa dihubungi melalui email: [email protected] | instagram: indra_nurdianto | FB: indra nurdianto